-
Post Date :
Apr 24, 2025
Event Date :
Apr 25, 2025
Korean Cultural Center Indonesia (KCCI) akan menggelar 2025 K-Influencer & Honorary Reporter Networking Day. Acara ini diadakan dalam rangka berkenalan dan memberikan ruang bagi K-Influencer dan Korea.net Honorary Reporter terpilih tahun 2025 untuk berjejaring. Acara ini akan berlangsung pada tanggal 25 April 2025 di Korean Cultural Center Indonesia. KCCI mengundang K-Influencer dan Korea.net Honorary Reporter terpilih tahun 2025 untuk berpartisipasi dalam acara ini. K-Influencer dan Korea.net Honorary Reporter adalah program dari Ministry of Culture, Sports, and Tourism Republic of Korea. K-Influencer adalah duta global yang memperkenalkan budaya Korea melalui konten video. Korea.net Honorary Reporter atau Wartawan Kehormatan Korea.net memiliki peran mempromosikan Korea kepada dunia, secara umum dalam format artikel.
-
Post Date :
Apr 23, 2025
Event Date :
Apr 29, 2025
🎶 문화가 있는 날 🎶 문화가 있는 날 🎶 문화가 있는 날~ 안녕하세요? Mari kenali budaya Korea lebih dekat bersama Korean Cultural Center Indonesia (KCCI) melalui acara Korean Culture Day. Pada bulan April 2025, KCD akan membahas tentang Arirang, salah satu Warisan Budaya Takbenda UNESCO di Korea. Acara akan terdiri dari: - Penjelasan tentang Arirang - Lomba menyanyi Arirang Informasi lomba menyanyi Arirang: - Bebas memilih versi lagu Arirang manapun (referensi tersedia di formulir) - Peserta lomba dapat memakai Hanbok (termasuk aksesori) koleksi KCCI Korean Culture Day 'Warisan Budaya Takbenda di Korea (Bagian 4)' Hari, tanggal: Selasa, 29 April 2025 Jam: 14:30 WIB Tempat: Multifunction Hall KCCI - Acara ini bebas biaya dan untuk segala usia. - Silakan mengisi formulir untuk mendaftarkan diri sebagai peserta acara atau peserta lomba. (KCCI akan mengirimkan surel konfirmasi bagi peserta yang masuk kuota acara pada tanggal 25-28 Maret 2025) Formulir pendaftaran (peserta acara & peserta lomba): https://forms.gle/79WyNHmqvV99uahM9 매달 마지막 주에 한국문화가 함께 즐거운 시간~ Lebih dekat dengan budaya Korea bersama KCCI! Sampai bertemu di Korean Culture Day~! 감사합니다.
-
Post Date :
Apr 23, 2025
Event Date :
Apr 23, 2025
~
Apr 28, 2025
안녕하세요~ Korean Cultural Center Indonesia menggelar "Seri Kuliah Umum Bahasa Korea Bisnis" sepanjang bulan April 2025. Pada rangkaian keempat ini, kuliah akan dibagi menjadi 2 sesi dan membahas tema <Percakapan Bisnis Bahasa Korea>. Kuliah ini akan diselenggarakan secara luring. Berikut adalah keterangan terkait kuliah umum: Sesi 1 (untuk bahasa Korea level pemula) Tema : Percakapan Bisnis Bahasa Korea Tanggal : Jumat, 25 April 2025 Waktu : 10:00 WIB Tempat : Korean Cultural Center Indonesia Sesi 2 (untuk bahasa Korea level Menengah) Tema : Percakapan Bisnis Bahasa Korea Tanggal : Senin, 28 April 2025 Waktu : 10:00 WIB Tempat : Korean Cultural Center Indonesia -Sistem Belajar : Luring, peserta datang langsung ke KCCI -Ketentuan Peserta : 1) WNI, Penutur bahasa Indonesia. 2) Memiliki kemampuan bahasa Korea setingkat percakapan level dasar atau menengah (peserta dapat mengikuti kelas sesuai dengan kemampuan bahasa Korea yang dimiliki) 3) Berkomitmen dengan jadwal kuliah yang ditentukan. -Link Pendaftaran : https://forms.gle/bwDetwVU766SCoDe8 (Pendaftar seri 4, sesi 1 dapat mendaftar hingga Kamis, 24 April 2025, atau hingga kuota terisi penuh) *Peserta yang telah berpartisipasi pada kuliah umum sesi sebelumnya dapat mendaftarkan diri kembali CATATAN: - Kuliah ini tidak memberikan sertifikat - Segala kegiatan terkait kelas khusus ini (pendaftaran dan proses belajar) adalah gratis - Kuota terbatas Kami menunggu partisipasi Anda. Terima kasih.
-
Post Date :
Apr 23, 2025
Event Date :
Apr 23, 2025
~
Mei 14, 2025
Korean Cultural Center Indonesia menyelenggarakan Lomba Menulis dengan tema "Surat untuk Diriku di Masa Depan" dengan rincian sebagai berikut: 1. Syarat Peserta : - Warga Negara Indonesia (WNI) yang menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa ibu tanpa batasan usia - Setiap peserta hanya dapat mendaftarkan satu surat 2. Ketentuan Penulisan - Surat ditulis tangan di lembar esai terlampir, dengan panjang tulisan antara 400 hingga 500 karakter - Bahasa yang digunakan adalah bahasa Korea - Lampirkan tautan drive dokumen surat dalam bentuk file PDF pada saat mengisi formulir pendaftaran - Dokumen surat diberi nama Surat Masa Depan_Nama Peserta 3. Periode Pendaftaran : 24 April ~ 14 Mei 2025 (pendaftaran ditutup pukul 23:59 WIB) 4. Pembacaan Surat dan Pengumuman Pemenang : Jakarta, Senin, 26 Mei 2025 (luring) - Kandidat terpilih akan dihubungi oleh KCCI melalui email untuk diundang membacakan surat yang telah ditulis *Mohon dipahami bahwa dihubunginya peserta sebagai kandidat terpilih tidak serta-merta berarti peserta telah dinyatakan sebagai pemenang. - Pengumuman pemenang surat terbaik akan dilaksanakan pada hari pembacaan surat - Biaya yang timbul akibat transportasi dan/atau akomodasi yang dikeluarkan kandidat untuk datang ke tempat acara pembacaan surat ditanggung oleh kandidat 5. Keterangan lainnya - Pendaftaran tidak memungut biaya apapun (gratis) - Informasi terkait tempat pembacaan surat akan diinformasikan secara terpisah kepada para kandidat Link Pendaftaran : https://forms.gle/61nBVRFTX4E5XJoAA Kami tunggu partisipasi Anda 감사합니다
-
Post Date :
Apr 21, 2025
Event Date :
Apr 22, 2025
안녕하세요? Korean Cultural Center Indonesia (KCCI) mengajak Anda mengenal tentang Bulan Keluarga secara lebih dekat. Mari bergabung dalam acara daring KCCI Live "Lebih Kenal dengan Bulan Keluarga". Hari, tanggal: Selasa, 22 April 2025 Jam: 16:30 WIB Metode: Daring Platform: Instagram @KCC.ID Kami menantikan partisipasi Anda.