Mari Lihat Karya Hangeul Handwriting Contest
Korean Cultural Center Indonesia (Direktur Kim Yong Woon) mengadakan <Kontes Tulisan Tangan Hangeul> yang pendaftarannya dibuka sejak bulan Maret lalu melalui website KCCI. Kontes ini diadakan untuk mempromosikan bahasa dan sastra Korea.
Pada kontes ini, peserta diharuskan memilih karya tulisan Korea terkenal dan menuliskannya kembali dengan tulisan tangan. Karya tulisan Korea yang digunakan dalam acara ini ada 4 buah, antara lain 'Night of Counting the Stars' karya Yun Dong-ju, 'Does Spring Come to Stolen Field' karya Lee Sang-hwa, 'The Silence of Love' karya Han Yong-un, dan Lee Yuk -sa 'The Wilderness'.
Kontes ini mendapat respon yang baik dan diikuti oleh masyarakat dari segala usia, dari remaja hingga 50-an. Tercatat sekitar 880 karya tulisan tangan dari seluruh penjuru Indonesia didaftarkan dalam kontes ini. Puncaknya, KCCI melalui seleksi memilih 5 karya terbaik yang dapat dilihat melalui pameran luring di website KCCI(id.korean-culture.org) bersama dengan 9 karya terpilih lainnya mulai 12 Mei 2023.
Melalui kontes ini terlihat bahwa minat terhadap bahasa dan sastra Korea masyarakat Indonesia begitu tinggi. Oleh karena itu, KCCI berencana untuk mempromosikan acara terkait bahasa dan sastra Korea lebih aktif di masa mendatang.